Peduli Masyarakat Polres OKU Timur Dan Jajaran Bagikan Masker

OKU Timur, pada hari kamis (10/09) Polres OKU Timur dan Polsek Jajaran melaksanakan kampanye protokol kesehatan serta pembagian masker kepada masyarakat.

Kegiatan tersebut diawali dengan Apel Gabungan yang dipimpin oleh Kapolres OKU Timur AKBP Dalizon S.I.K.,M.H yang diikuti oleh Forkopimda Kabupaten OKU Timur, Wadan Puslatpur, Waka Polres OKU Timur, PJU Polres OKU Timur, Perwira, Bintara, Sat Pol-PP, Dishub serta Timses dari masing-masing Calon Bupati dan Wakil Bupati.

Kapolres OKU Timur AKBP Dalizon S.I.K.,M.H mengatakan kampanye protokol kesehatan pembagian masker ini merupakan program dari pusat yang dilakukan secara serentak.

“kegiatan ini bertujuan untuk menghimbau masyarakat agar lebih disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan.” Pungkasnya.

Dalam Kampanye Protokol kesehatan ini Polres OKU Timur melaksanakan di empat titik yaitu Simpang Tugu Tani Pasar Martapura, Terminal Martapura, Pasar Buah Martapura, Seputaran Kantor Koramil Martapura.